21 Oct 2016

Di Mana Bisa Nginep Murmer Di Bali?

kamar model dorm ini ada di BarnAndBunk

Kalau kamu berencana liburan panjang di Bali tapi ngga punya kerabat yang bisa ditumpangi, ada beberapa pilihan penginapan terkait budget di Bali:


1. Hotel Melati, Losmen, Hostel, Inn, atau Homestay.

Harga menginap per hari nya bahkan lebih murah dari budget hotel yang kisarannya sudah Rp 350.000-Rp 400.000 per malam. Published rate losmen biasanya berkisar di harga Rp 150.000-Rp 250.000 per malam. Murah, tapi sesuai dengan fasilitasnya yang standar. Biasanya bangunannya sudah berusia puluhan tahun dengan furnitur seadanya dan harga tidak termasuk breakfast. Kalau aktivitasmu di kamar hanya untuk tidur, worth it kok memilih losmen, karena walaupun sedikit kuno biasanya mereka tetap mengutamakan kebersihan.


2. Kost mewah

Biasanya bangunan kos-kosan seperti ini bertingkat dua-tiga dengan furnitur built-in yang didesain rapi, layaknya kost yang sering ditemui di Jakarta. Kenapa dibilang kost mewah? Karena kost standard di Bali cuma menyewakan ruangan tanpa furnitur sama sekali! Kost 'standard' di Bali mengharuskanmu membeli ranjang dan lemari sendiri, kadang sudah termasuk AC tapi kebanyakan tidak.

Nah, biasanya kost mewah juga menyediakan fasilitas tambahan, seperti wi-fi connection dan dapur pribadi untuk memasak. Kisaran harga tidak jauh dengan published rate losmen, yaitu Rp 175.000 per malam. Biasanya ada harga khusus jika kamu menginap selama seminggu atau sebulan. Rata-rata sewa kamar kost mewah Rp 3.000.000-Rp 5.000.000 per bulan.

Cek di sini untuk tips cari kost di Bali.


3. Dorm atau Bunk Bed

Konsep penginapan ini seperti asrama, dengan 5-10 tempat tidur dalam satu ruangan dan kamar mandi dipakai bersama. Biasanya ada dua pilihan kamar: khusus perempuan atau campur gender. Penginapan seperti ini banyak dipilih oleh backpacker yang tidak mempermasalahkan privasi. Harga menginap semalam berkisar Rp 75.000-Rp 150.000 per orang. Selain menghemat uang, ada keuntungan memilih dorm sebagai tempatmu menginap: menambah teman baru!


P.S. Kamu bisa cek harga dan ketersediaan kamar hostel di berbagai situs/aplikasi booking dan tour & travel. Untuk kamar kost, cari di sini.

#JaenIdupDiBali

Ini bukan guide untuk wisatawan.
Ini guide bagi perantau, backpacker dan turis ber-budget yang tinggal di Bali.
Ini adalah wadah para pendatang bertukar info tentang Bali.

*) Jaen idup di Bali = Enak hidup di Bali!

Recent

Random